sumber http://nyemelenia.blogspot.com/2015/08/kuliner-khas-palembang-itu-pempek.html
Kuliner Khas Bangka Belitung
Kuliner Khas Kupang Kalimantan Timur
Kuliner Khas Daerah Bengkulu
Kuliner Khas Betawi
Kuliner Khas Daerah Riau
Kuliner Khas Demak JATENG
Kuliner Khas Jambi
Kuliner Khas Jayapura Papua
Kulner Khas Kalimantan Utara Tanjung Selor
Kuliner Khas Kepulauan Maluku
Kuliner Khas Lampung
Kuliner Khas Makasar
Kuliner Khas Maluku Utara
Kuliner Khas Manado Sulawesi Utara
Kuliner Khas Manokwari Papua Barat
Kuliner Khas Medan Sumatera Utara
Kuliner Khas Nusatenggara Barat
Kuliner Khas Palu Sulawesi Tengah
Kuliner Khas Serang Banten
Kuliner Khas Sulawesi Tenggara Kendari
Kuliner Khas Sumatera Barat
Kuliner Khas Sumatera Selatan Palembang
Kuliner Khas Surabaya
Kuliner Khas Tanjung Pinang
Kuliner Khas Yogyakarta
Kuliner Khas Gorontalo
Kuliner Khas Jawa Tengah
Resep Khas Kalimantan Barat Pontianak
Resep Khas Kalimantan Selatan Banjarmasin
Resep Khas Kalimantan Tengah Palangkaraya
Resep Khas Kaltim Samarinda
Resep Kuliner Khas Bali
Resep Masakan Khas Aceh
Pempek Lenggang Kuliner Khas Palembang
- Bahan Pempek Lenggang:
- 5 buah pempek lenjer, potong bulat, tebal =1 cm
- 5 butir telur bebek
- 3 batang bawang prei, diiris tipis
- Garam secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Bahan Kuah Cuko:
- 4 buah cabai rawit, diuleg kasar
- 3 siung bawang putih, diuleg kasar
- 1 ¼ ons gula merah
- Ebi secukupnya
- Tongcai secukupnya
- Cuka secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Air secukupnya
- Cara Membuat Pempek lenggang:
- Kocok telur dan garam, tambahkan bawang prei lalu aduk kembali.
- Masukkan potongan pempek, aduk hingga terlumuri bumbu.
- Panaskan dua sendok makan minyak goreng. Goreng campuran telur dan potongan pempek hingga matang, angkat.
- Lakukan lagi sampai adonan habis. Sisihkan.
- Kuah Cuko Pempek lenggang:
- Siapkan air dalam panci, rebus hingga mendidih
- Masukkan gula merah dan bahan-bahan lainnya, aduk rata. Angkat, sajikan bersama pempek lenggang.
sumber http://resepmembuat.com/cara-membuat-burgo-enak-khas-palembang/
Burgo Kuliner Khas Palembang
Bahan-bahan:- ¼ kg tepung beras
- ½ ons tepung sagu
- ¼ liter air mendidih
- ¼ kg ikan gabus
- ½ liter air biasa
- ½ liter santan
- 1 sendok makan kapur sirih
- 3 lembar daun salam
- Garam secukupnya
- Bawang goreng secukupnya
Bumbu yang di Halus:
- ½ sendok makan garam
- ½ sendok makan ketumbar
- 1 sendok makan irisan bawang putih
- 2 sendok makan kencur
- 2 sendok makan lengkuas
- ½ ons parutan kelapa
Proses Memasak:
- Siapkan bahan-bahan dan bumbu yang akan digunakan untuk mengolah burgo khas Sumatera Selatan
- Berikutnya, cuci bersih ikan gabus lalu rebus dan suwir-suwir. Sisihkan terlebih dahulu untuk mengolah bahan lainnya
- Selanjutnya, seduhlah sebagian tepung beras bersama air mendidih. Aduk-aduk sampai rata. Tambahkan sisa tepung beras beserta tepung sagu, garam, air kapur sirih dan air biasa
- Aduk-aduk sampai menjadi adonan. Kemudian buatlah menjadi dadar tipis-tipis lalu angkat dan gulung
- Potong-potong sesuai selera dan sisihkan untuk merebus bumbu halus bersama santan dan daun salam
- Tambahkan suwiran ikan gabus lalu aduk sampai mendidih. Angkat dan hidangkan burgo di mangkuk saji bersama potongan dadar tadi
- Taburi bawang merah goreng lalu hidangan siap dinikmati
sumber http://www.masakankoki.com/resep-cara-membuat-tekwan-palembang-enak-praktis/
Tekwan Kuliner Khas Palembang
- Bahan-bahan
- 1 kg ikan tenggiri
- 500 gr tepung kanji
- 2 butir telur
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 2 sdt lada bubuk
- 2 sdt garam
- Penyedap secukupnya
- Bahan kuah
- 250 gr udang kupas, cincang
- 100 gr ebi, rendam air panas, haluskan
- 50 gr sedap malam, rendam, ikat simpul
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 2 sdm seledri, iris halus
- 2 buah bengkuang, iris bentuk korek api
- 1 sdt lada bubuk
- Tekwan: pisahkan daging ikan dari tulangnya, kemudian haluskan daging ikan dengan sendok atau garpu;
- Campurkan daging ikand engan tepung kanji, bawang putih, lada, telur, dan garam;
- Campur semua bahan hingga rata dan uleni sampai benar-benar kalis;
- Bulatkan adonan dengan menggunakan 2 sdt dan langsung masukkan ke dalam air mendidih;
- Angkat bila adonan sudah mengapung, tiriskan;
- Kuah: tambahkan air panas ke dalam sisa air bekas membuat adonan tadi sehingga menjadi 2 liter;
- Tumis bawang putih hingga harum, masukkan ebi, udang dan bumbu penyedap. Aduk hingga berubah warna. Angkat, lalu masukkan ke dalam kaldu;
- Tambahkan sedap malam, seledri, bengkuang, dan lada. Masak hingga seluruh bahan matang;
- Masukkan tekwan dan biarkan mendidih sekali lagi, lalu angkat;
- Penyajian: Hidangkan panas-panas dengan taburan bawang goreng dan sambal cabai hijau atau sambal botol biasa.
Proses Pembuatan
sumber https://travelingyuk.com/mie-celor-palembang/68306/
Mie Celor Kuliner Khas Palembang
Bahan-bahan:- ¼ kg mie telur, diseduh
- 3 ons udang
- 1 ons tauge, diseduh
- 3 butir telur, rebus dan potong-potong
- 6 batang kucai, diiris halus
- 5 sendok makan bawang merah goreng
- 1 sendok teh air perasan jeruk limau
Bahan Kuah:
- 1 ¼ liter kaldu udang
- ¼ liter santan dari ½ butir kelapa
- 2 sendok makan tepung terigu, diencerkan dengan 50 ml air
- 2 butir telur, dikocok lepas
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok teh air perasan jeruk limau
- ½ sendok teh merica bubuk
- ¼ sendok teh gula pasir
Proses cara Memasak
- Siapkan bahan-bahan dan bumbu yang diperlukan, lalu kupas udang serta sisakan ekornya. Kerat bagian punggungnya
- Ambil kulitnya untuk digunakan sebagai campuran kaldu. Kemudian cuci daging udang sampai bersih
- Setelah itu, aduk udang tersebut bersama air perasan jeruk limau dan biarkan selama seperempat jam
- Sementara itu, rebus 1 ½ liter air sampai mendidih. Tambahkan kulit udang dan angkat. Ukur kaldunya sesuai takaran di atas
- Selanjutnya, masak kaldu tersebut sampai mendidih kembali. Tuangi santan bersama gula, garam, merica serta udang kupas yang sudah direndam
- Aduk-aduk sampai matang. Lalu tambahkan kocokan telur sampai berbutir-butir sembari diaduk.
- Masukkan perasan jeruk limau, kemudian masak sampai matang. Biarkan kuah mengental dengan memasukkan larutan tepung terigu
- Aduk-aduk sampai meletup-letup. Matikan kompor lalu ambil mangkuk untuk menata mie dan tauge yang telah diseduh
- Beri potongan telur rebus lalu siram dengan kuah panas. Taburi dengan bawang merah goreng dan kucai
- Sajikan mie celor khas Palembang, Sumatera Selatan selagi masih hangat. Hidangan siap disantap
sumber https://www.youtube.com/watch?v=yQWp7RXIRVY
Pindang Khas Palembang
- Bahan-bahan :
- 1 kg ikan patin
- 750 ltr air bersih.
- ¼ bh nanas
- 4 cm lengkuas digeprek
- 1 btg serai digeprek
- 3 btg daun kemangi.
- 2 btg daun bawang.
- 2 lbr daun salam.
- 1 lbr daun kunyit.
- 2 sdm air dari asam jawa
- Garam secukupnya.
- Bumbu yang dihaluskan seperti:
- 5 siung bawang putih.
- 3 siung bawang merah.
- 4 bh tomat cherry.
- cabai merah sesuai selera.
- cabai rawit sesuai selera.
- 1 sdm terasi (bakar).
- Proses Pembuatan
- Siapkan panci atau wajan dan rebus 750 ml air kemudian masukkan semua bumbu-bumbu yang dihaluskan.
- Setelah setengah matang masukkan pula lengkuas, serai, daun salam, daun kunyit serta asam jawa lalu masak hingga mendidih.
- Setelah mendidih tuanglah potongan ikan patin dan potongan nanas, lalu rebus kembali hingga ikan matang.
- Selanjutnya masukkan potongan daun bawang dan daun kemangi, kemudian didihkan kembali kurang lebih 5 menit.
sumber https://travel.trubus.id/post/5-fakta-unik-pempek-kuliner-lokal-yang-mulai-mendunia-9579
Pempek Kuliner Khas Palembang
- Seperti biasa dimulai dengan Bahan-bumbu pempek Palembang:
- ikan tenggiri 300 gram, haluskan dengan menggunakan mesin penghalus
- tepung terigu 125 gram
- garam 2 sdt atau bisa juga secukupnya
- tepung tapioka/sagu 200 gram
- penyedap rasa 1/4 sendok teh
- gula pasir 1 sendok teh
- bawang putih 1 siung ukuran sedang, haluskan
- air bersih 250 ml
- telur ayam 2 butir
- telur untuk isian
Bahan cuka pempek:
- gula merah/aren 250 gr
- air asam jawa 50 gr
- mentimun yang masih segar, kupas kulitnya dan potong kecil-kecil seperti acar
- cabai rawit (sesuai selera), haluskan
- air bersih 1 liter
- bawang putih 200 gr ukuran sedang, iris kecil-kecil lalu cincang halus
- ebi kering 2 sendok makan, dihaluskan terlebih dahulu
Proses pembuatan cuka pempek
- masak air terlebih dahulu sampai setengah mendidih dengan air sedang
- masukan asam jawa kedalamnya bersamaan dengan gula merah, rebus semuanya sampai semuanya mendidih dengan baik
- setelah itu tambahkan juga bawang putih beserta cabe rawit (sesuai selera pedasnya)dan garam secukupnya, aduk pelan-pelan hingga rata
- setelah dirasa siap, cicipi sedikit kepedasan dan asinya, jika sudah pas angkat dan tuang kedalam potongan mentimun yang sudah dipotong-potong tadi
PROSES BIKIN pempek khas Palembang:
- Masak air terlebih dahulu sampai mendidih
- lalu masukkan juga penyedap rasa lalu garam secukupnya dan bawang putih, gula pasir, tepung terigu
- aduk semua adonan dengan pelan-pelan sampai semuanya tercampur dengan baik
- setelah itu pastikan adonannya terasa agak mengental, lalu angkat dan diginkan.
- lalu setelah adonannya dingin, tinggal kita campurkan dengan beberapa adonan lainnya seperti ikan tenggiri dan juga telur ayam,
- olesi semuanya dengan adonan hingga terasa lembut.
- setelah itu beri tepung sagu dan aduk kembali sampai rata, olesi juga secara pelan-pelan
- jika sudah terasa lengkat dan susah untuk dibentuk, maka kasih atau tambahkan tepung sagu lagi sampai adonan bisa di bentuk dengan baik
- Lalu rebus kembail air bersih, dan masukkan adonan empeknya
- cara memasukkan adalah dengan membuatnya bulat pipih dan isi dengan telur ayam
- setelah itu jika ada waktu bentuk pempek kita seperti pempek kapal selam
- rebus semuanya hingga mendidih dan mengapung, tunggu hingga matang, angkat dan tiriskan
- goreng adonan tersebut saat akan menyajikan, dan siap disantap.
Comments
Post a Comment