Cara Membuat atau Mendaftar Google Adsense di Google

Syarat Mendaftar Di Google Adsense

Cara Membuat Akun Google Adsense di Google Pertama anda harus daftar google adsense di sini atau Daftar Google Adsense

Setelah itu, silahkan klik tombol “Sign Up” untuk melakukan pendaftaran AdSense. Anda akan diharuskan untuk membuat akun Google baru atau email (Gmail), atau Anda dapat menggunakan akun Google yang sudah ada.



Selanjutnya ada pilihan untuk mengaktifkan informasi saran dari AdSense “Get out more of AdSense”, biasanya informasi ini berisikan tentang saran dari AdSense untuk mengoptimalkan iklan Anda sehingga mendapatkan hasil yang baik dan informasi akan dikirimkan melalui email atau notifikasi pada akun AdSense Anda.

Jika Anda setuju maka pilih “Yes, send me customized help and performance suggestions” atau “No, don’t send me customized help and performance suggestions” jika tidak menginginkannya.



Selanjutnya Anda diharuskan memilih negara, isi bagian ini dengan nama negara kita yaitu “Indonesia”. Dan jangan lupa untuk mencentang ketentuan dan pedoman perjanjian AdSense, lalu klik tombol “Get Started”.

Setelah proses diatas, Anda akan langsung dibawa ke bagian halaman akun AdSense Anda dan akan muncul beberapa popup, langsung saja klik tombol “Get Started”.

Selanjutnya Anda akan dibawa ke langkah untuk mengisi informasi tentang pembayaran atau “Payment Address Detail”. Pada bagian ini usahakan jangan salah dan sesuaikan dengan KTP atau SIM Anda. Karena ini akan berhubungan ketika mencairkan dana dari AdSense.

Pilih Account Type dengan “Individual” jika Anda blogger biasa dan “Business” jika situs Anda merupakan situs bisnis yang besar seperti portal berita Detik atau Kaskus.

Selanjutnya masukkan nama, alamat lengkap, propinsi, kode pos dan juga nomor hanphone Anda. Dan klik “Submit”.



Setelah itu Anda diharuskan untuk melakukan verifikasi nomor hanphone Anda dengan pilihan dikirim lewat sms atau panggilan telepon. Silahkan pilih : “Text Message” dan klik “Sent Verification Code”.



Silahkan tunggu beberapa saat maka Google akan mengirimkan sms ke handphone Anda. Dan jika Anda sudah mendapatkannya, silahkan masukkan kode tersebut pada kolom verifikasi kode. Jumlah kode adalah 6 digit. Jika sudah silahkan klik tombol “Submit”.

Selanjutnya jika proses diatas berhasil. Anda akan mendapatkan kode AdSense, silahkan copy tersebut dan paste pada situs Anda tepat di antara tag dan . Jika Anda pengguna WordPress maka buka file header.php yang berada pada menu Appearance » Editor dan cari file header.php pada bagian samping kanan, jika sudah silahkan cari tag paste kode AdSese setelah tag tersebut.

Jika sudah Anda paste pada header Anda, silahkan centang pilihan “I’ve pasted the code into my site” dan klik tombol “Done”.



Dan proses pendaftaran AdSense Anda sekarang sudah selesai, selanjutnya Google akan melakukan tinjuauan pada situs blog Anda dan ini biasanya memakan waktu sampai 3 hari.



Jika Anda diterima oleh Google AdSense maka Anda akan melihat iklan AdSense muncul di situs blog Anda dan jika tidak maka Anda akan menerima email pemberitahuan dari AdSense yang berisikan alasan kenapa situs Anda di tolak dan memberikan beberapa poin apa saja hal yang perlu Anda perbaiki.

Semoga Google AdSense menerima lamaran Anda.