Resep Sayur Tauco Khas Sumatera Utara Medan





Sayur ini memiliki kuah dari santan kemudian di dalam air ada udang dan daging sapi yang dibumbui dengan bumbu tauco. Karena adanya tauco, membuatnya berbeda dari kebanyakan sayur gurih. Tidak hanya itu, penambahan tauco juga akan menghasilkan kuah yang berasa berbeda dari lainnya dan memiliki aroma yang khas. Adanya tauco yang dibuat secara fermentasi ini menandakan bahwa sayur gurih mendapat pengaruh dari masakan China dan akan menghasilkan rasa pedas gurih yang menyelimutinya.

Rempah yang digunakan adalah bawang putih dan bawang merah yang dipotong lalu ditumis terlebih dahulu, baru dimasukkan cabai giling, cabai hijau, cabai merah, serai, lengkuas, dan jahe. Setelah cabai layu dan ada aroma harum, udang dan daging sapi rebus dimasukkan sebelum memasukkan tauco. Terakhir santan, merica, dan garam dimasukkan untuk menciptakan kuahnya, tunggu sampai matang, baru bisa disajikan. Untuk memberi tambahan rasa sekaligus pengganjal perut, potongan lontong sayur dan ketupat bisa dimasukkan. Belum lagi ada tambahan menu-menu masakan lain, seperti adanya telur rebus, buncis, nangka, kering tempe, serundeng, rendang, dan masih banyak lagi.

    Bahan:
  • 125 gr daging sandung lamur, potong dadu kecil
  • 100 gr udang, kupas kulit
  • 50 gr kacang panjang potong-potong
  • 50 gr tekokak
  • 8 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 2 bh cabe merah, haluskan
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 batang sereh, memarkan
  • 2 ruas jahe, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 1 bunga kecombrong, belah 4 memanjang
  • 2 bh cabe hijau, iris tipis, serong
  • 2 bh cabe merah, iris tipis, serong
  • 1 bh tomat, potong-potong tipis
  • 2 bh belimbing sayur, belah 2 memanjang
  • 2 sdm tauco
  • 1 papan pete, belah dua
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt gula


Baca Juga Resep Bihun Bebek Khas Medan Brooo

    Cara membuat:
  1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabe merah halus, lengkuas, sereh, salam, jahe, kecombrang, dan pete sampai layu ke dalam penggorengan.
  2. Tambahkan irisan cabe hijau dan cabe merah, tomat, belimbing sayur.
  3. Aduk sampai layu.
  4. Masukkan tauco ke dalam penggorengan, aduk sampai matang.
  5. Tambahkan daging dan udang. Aduk sampai berubah warna.
  6. Masukkan kacang panjang ke dalam wajan, tekokak, daram, dan gula.
  7. Tuang 300 ml air, masak sampai bumbu meresap.
  8. Sayur taouco siap disajikan.




    Baca Juga ARTIKEL TERKAIT LAINNYA:
  • resep Kolak Durian khas medan oi
  • Resep Kuliner Medan yang super pedas dikenal dengan nama BUBUR PEDAS
  • Resep Kue Putu Khas Daerah Medan.
  • Resep Mengelola Kari Kambing Khas Medan Sumatera Utara, mkanyos pakoknya
  • Resep Sayur Tauco Khas Sumatera Utara Medan
  • Resep Bihun Bebek Khas Medan Brooo
  • Resep Membuat Lemang Khas Medan Sumatera
  • Anyang Pakis Khas Sumatera Utara
  • Kuliner Khas Medan Sumatera Utara dengan 11 resep cara mengolahnya
  • Beberapa Resep Kue Khas Sumatera Utara yang Sering di temukan di setiap daerah
  • Comments